Berita

Penyusunan Buku Panduan TKSK dalam Program Subsidi Beras Bagi Masyarakat Berpendapatan Rendah

Jumat Kliwon, 29 Agustus 2014 10:04 WIB 3296

Program raskin telah ada sejak tahun 2008, meskipun memberikan manfaat bagi rumah tangga miskin penerima Raskin, namun masih memiliki banyak kekurangan. Berbagai upaya telah dilakukan untuk meningkatkan efektivitas program ini.

Untuk mendukung perbaikan program Raskin serta meningkatkan efektivitas program Kementerian Sosial maka dilibatkan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dengan harapan TKSK sebagai ujung tombak pelaksanaan kesejahteraan sosial ditingkat akar rumput dapat  melakukan pendampingan program Raskin, yaitu terkait dengan sosialisasi, pemantauan program serta pelaporan pelaksanaan tugas.
    Untuk memudahkan pelaksanaan tugas TKSK dalam, melakukan pendampingan program Raskin, dilaksanakan Penyusunan Buku Panduan TKSK Dalam Program Subsidi Beras Bagi Masyarakat Berpendapatan Rendah (Raskin) Tahun 2014 di Hotel Kaisar Jakarta (18 s/d 20). Acara dibuka oleh Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan, Drs. Hartono Laras, M. Si dan dihadiri oleh Para Direktur Lingkup Ditjen Dayasos dan PK, praktisi, serta tim penyusun yang kompeten dibidangnya. Buku ini berisi informasi program Raskin secara umum, tugas TKSK dalam pendampingan program Raskin dan tata cara melakukan pelaporan secara online. Adapun tujuan disusunnya buku ini adalah untuk memudahkan pelaksanaan tugas TKSK dalam melakukan pendampingan program Raskin.